Posted by
Unknown
|
Posted in
Daily Life
9 Mei 2012 Adalah hari bersejarah buat paman aku,karena hari ini paman aku di wisuda dari kuliahnya.Untuk merayakan kelulusannya dia mengadakan pesta kecil dengan saudara ibunya di Bandung.Ibunya paman aku itu adik nenek (Ibu Ayah Aku) Aku.Jadi paman aku itu sepupunya ayah aku.Sebenarnya sedikit aneh memangil dia paman karena kita cuma beda 9 tahun.Tetapi pohon keluarga mengatakan lain.
Kembali ke masalah awal,jadi sekitar pukul 8 malam WIB pamanku dan keluarganya datang ke rumahku dan beberapa menit kemudian datang juga adik-adik ayah aku yang ada di bandung.Kita berangkat ke tempat pesta yang tepatnya berada di Ampera Ranca Bolang Bandung,kira-kira jam 8.30.Disana kita memilih meja yang panjang dengan banyak kursi karena rombongan kita cukup banyak.
Disana aku cuma memilih ayam goreng dan nasi lengkap dengan susu soda.Sembari menuggu makanan datang aku dan beberapa sepupuku yang masih SD bermain di tempat bermain yang sudah disediakan.Mereka di rumah-rumahan yang banyak lorongnya,sayangnya aku nggak bisa masuk karena badanku sudah besar.Saat makanan datang kita makan dengan lahap diselingi dengan obrolan soal bagaimana keadaan keluargaku yang ada di bandung.Setelah makan aku tak lupa menyumbangkan suara emasku ,Karena sudah tidak ada pengunjung lagi jadi tidak ada yang protes soal suaraku.
Kita pulang dari Ampera sekitar pukul 10 malam,kita adalah pengunjung terakhir.Aku dan rombongan pamanku berpisah di ampera,Pamanku akan pulang ke rumahnya di bogor,karena dia akan istirahat smahebentar untuk mengambil S2.Juga dengan adik-adik ayahku yang akan pulang kerumah masing-masing.Jadi berakhirlah pesta yang diadakan oleh pamanku.
|
Saat Makan (Keluarga Bogor/Keluarga Pamanku) |
|
Saat Makan (Keluarga Bandung)
|
Paman aku yang diwisuda (tengah)
|
|
|
Adik Nenekku dan Sepupuku |
|
([Kiri Ke Kanan] Ayahku,Pamanku,Ibuku) |